Dewasa ini bahasa Inggris merupakan kebutuhan sekunder , tidak hanya diperuntukan bagi pelajar dan pengajar saja namun office staff juga dituntut untuk menguasai bahasa Inggris.Oleh karena itu bagian kepegawaian pusat UB bekerja sama dengan FIB mengadakan English Course for Professional yang ditujukan untuk staf tenaga administrasi UB. Tujuan kegiatan ini adalah mempersiapkan UB bersaing ke dalam kancah Internasional dan meningkatkan pelayanan prima, untuk mewujudkan hal tersebut harus didukung sumber daya manusia yang berkualitas.
Setiap fakultas diwajibkan mengirim 2 kandidat untuk mengikuti kegiatan tersebut. Fapet mengirimkan perwakilan dari staf sub bag kepegawaian dan staf sub bab umum dan perlengkapan. Kursus ini sudah berjalan semenjak awal puasa Ramadhan lalu, dan berakhir pada tangga 21 Agustus 2014. Dalam satu minggu ada 4x pertemuan pada hari Senin-Kamis pukul 7.30-9.00, dilaksanankan pada jam kerja agar lebih efisien dan meminimalisir ketidak hadiran peserta.
Pertemuan perdana diadakan pre test TOEIC yang digunakan sebagai tolak ukur kemampuan bahasa Inggris peserta. Kemudian peserta dikelompokkan ke dalam 3 kelas yang disamaratakan agar tercipta kelas yang aktif. Peserta kursus diwajibkan untuk selalu menggunakan bahasa Inggris didalam kelas.
“Sejauh ini sudah nampak perubahan dari peserta, mereka lebih percaya diri untuk conversation using english.” jelas Didik salah satu pengajar english course dari FIB. Pak Wiyata,Ka.Sub.Bag. Pengembangan SDM kantor pusat berharap setelah berakhirnya English course ini, para peserta masih keep in touch dengan membuat grup chat online, klub film untuk review film sehingga bahasa inggris terus bisa diaplikasikan.