Quantcast
Channel: Fakultas Peternakan | Universitas Brawijaya
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2372

Fapet UB Siap Sambut 3rd APIS

$
0
0

DSC_1009

Sasaran strastegis Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya (Fapet UB) tahun 2017 ialah mencapai mutu dan daya saing ASEAN. Sejumlah kegiatan telah dilaksanakan untuk mewujudkan target tersebut, salah satunya menggelar seminar internasional, Animal Production International Seminar (APIS). Kegiatan tersebut ialah seminar bidang peternakan bertaraf internasional yang rutin diselenggarakan setiap tiga tahun sekali.

APIS 2016 merupakan pelaksanaan tahun ketiga yang bertepatan dengan 3rd ASEAN Regional Conference on Animal Production (ARCAP). ARCAP adalah kegiatan serupa yang diselenggarakan oleh Fakulti Pertanian Jabatan Sains Haiwan (peternakan), Universiti Putra Malaysia (UPM). Sehingga kedua kepanitiaan berkolaborasi untuk meningkatkan minat peserta.

3rd APIS dan 3rd ARCAP akan dilaksanakan selama tiga hari, yaitu 19-21/10/2016 mendatang di Hotel Orchid, Batu. Sampai saat ini sejumlah 200 judul penelitian yang terbagi dalam delapan topik telah terdaftar. Peserta berasal dari dalam maupun luar negeri, seperti IPB, UGM, Unhas, Undip, Unsoed, Sri Lanka, Sudan, Pakistan, Irak, Australia, India, Thailand, Taiwan, dan Malaysia. Sementara itu keynote speaker terdiri dari guru besar perguruan tinggi India, Thailand, Taiwan, Malaysia, dan Indonesia.

Menurut sekretaris pelaksana, Aswah Ridhowi, S.Pt.,MP.,M.Sc  tujuan diselenggarakannya seminar internasional ini yakni sebagai ajang promosi Fapet dan Universitas Brawijaya ke kancah Internasional. Agar khalayak tertarik untuk melanjutkan studi di UB, khususnya jurusan peternakan. Kegiatan tersebut mendapat respon positif dari masyarakat, terbukti dari Animo peserta seminar dari tahun ke tahun yang semakin meningkat.

Untuk melepas penat sekaligus promo wisata Indonesia, khususnya Jawa Timur, peserta seminar disuguhkan field trip ke beberapa industri peternakan di daerah Batu dan Pujon.  Serta wisata pilihan seperti Gunung Bromo, Bali, dan menjelajah keindahan Kota Batu. (dta)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2372

Trending Articles