Quantcast
Channel: Fakultas Peternakan | Universitas Brawijaya
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2372

Lagi, Program Pascasarjana Fakultas Peternakan UB Luluskan Mahasiswa Program Doktor

$
0
0

DSC_0021

Menjelang berakhirnya tahun ajaran 2014/2015, banyak mahasiswa yang mengajukan untuk menempuh ujian akhir baik sarjana maupun pascasarjana. Salah satunya Novita Dewi Kristanti.,S.Pt,M.Si mahasiswa pascasarjana Fapet UB sekaligus staf pengajar di Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STPP) Lawang, Malang. Senin (13/7) mahasiswa angkatan 2012 ini menghadapi ujian akhir disertasi program doktor.

Bertempat di ruang sidang I lt.II gd.V Fapet UB ia mengangkat judul “Optimasi Titik Control (TKK) dan Identifikasi Bakteri Termodurik Pada Pengolahan Susu Pasteurisasi.”  Dengan Prof.Dr.Ir. Djalal Rosyidi, MS, Dr.Ir.Lilik Eka Radiati,MS, dan Dr.Ir.Purwadi,MS sebagai  promotor mahasiswa program doktor minat Teknologi Hasil Ternak (THT) ini.

Ujian yang berlangsung pada pukul 13.00 wib siang tadi diketuai oleh Prof.Dr.Ir.Siti Chuzaemi,MS. Sedangkan penguji pada ujian tersebut adalah Dr. Ir. Imam Thohari, MP, Dr.Ir.Yunianta,DEA dan Dr.Ir.Elok Zubaidah, MS (FTP-UB), serta Prof.Dra.Herawati Susilo,M.Sc.PhD (UM). (dt0)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2372

Trending Articles