Program Hibah Kompetisi Universitas Brawijaya (PHK-UB) yang diusulkan oleh Fakultas Peternakan program B2 adalah PENGEMBANGAN PROGRAM STUDI S1 PETERNAKAN MENUJU STANDAR INTERNASIONAL. Salah satuimplementasinya melalui aktivitas 1 tentang peningkatan kompetensi dan networking dosen di industry nasional. Sub aktivitas 1.3a adalah pengembangan staf melalui pelatihan di PT. Widodo Makmur Perkasa, Cianjur sebagai upaya peningkatan kompetensi dosen dalam bidang industri peternakan serta menjalin networking dengan stakeholders di bidang peternakan khususnya industri penggemukan sapi potong (feedlot).
Kegiatan pelatihan staf dosen di PT. Widodo Makmur Perkasa yang berlokasi di Cianjur telah diselenggarakan dengan baik pada tanggal 6-12 September 2013 yang diikutioleh 2 orang dosen yakni Dr.Ir. Moch. Nasich, MS dan EkoNugroho, S.Pt, M.Sc. Fokus utama dari program pelatihan tersebut adalah pada manajemen penggemukan dan pemasaran sapi-sapi hasil penggemukan. Kegiatan ini bertujuan untuk menjembatani hubungan staf pengajar dari perguruan tinggi dengan industri peternakan skala nasional serta penyesuaian muatan bahan ajar dengan perkembangan teknologi terkini di industri peternakan skala nasional, sehingga dalam proses belajar mengajar di kampus, dapat memberikan informasi dan pengetahuan yang mutakhir kepada mahasiswa. Manfaat lain dari pengembangan network dengan industry peternakan adalah memperluas dan memudahkan mahasiswa dalam melakukan praktek kerja lapang dan melakukan penelitian tugas akhir. Selain itu, memberikan manfaat yang sangat besar untuk meningkatkan kompetensi dosen dalam hal peternakan yang berskala industri. Karena selama ini dunia akademisi masih sangat terbatas dalam hal akses industri peternakan.
Kegiatan magang di industri sapi nasional ini telah berjalan lancar dan mendapat respon yang sangat positif dari tempat magang yakni PT. Widodo Makmur Perkasa selaku pelaku industri sapi nasional. Hal ini bisa menjembatani antara dunia pendikan tinggi dengan sektor industri peternakan nasional. Mengingat pentingnya kegiatan ini untuk mendukung salah satu program tri dharma perguruan tinggi yakni pendidikan, maka perlu dilakukan kegiatan magang dan pelatihan yang sama di masa yang akan datang diperuntukkan bagi dosen di bagian Nutrisi dan Makanan Ternak serta Teknologi Hasil Peternakan karena PT. Widodo Makmur Perkasa jugamemiliki unit bisnis Feedmill dan RPH teraudit internasional.