Quantcast
Channel: Fakultas Peternakan | Universitas Brawijaya
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2372

Ketua Umum Ismapeti Sambangi UGM-Yogyakarta

$
0
0

Akhir bulan Februari lalu tepatnya Senin (23/2) ketua umum dan staf ahli Ismapeti berkunjung ke Fakultas peternakan UGM Yogyakarta. Kunjungan kerja ini dalam rangka sharing dan diskusi optimalisasi lembaga Eksekutif Mahasiswa Fapet untuk meningkatkan peran mahasiswa dalam memajukan peternakan Indonesia.

Kunjungan selama 3 hari ini diisi dengan kegiatan sharing dan diskusi tentang program kerja BEM Fapet UGM yang bisa dimaksimalkan bersama dengan Ismapeti dimana BEM sebagai penyokong Ismapeti melalui institusi. Selain itu mereka juga membahas gebyar hari susu nusantara dan sosialisasi & kampanye gizi di 20 SD di Yogya dalam rangka menyongsong swasembada susu 2020.

Tujuan kegiatan kunjungan seperti ini yaitu membangun komunikasi intensif bersama dengan mahasiswa fakultas peternakan seluruh Indonesia dan alumni sarjana peternakan dibawah naungan ISPI. “Selain itu saya juga mempromosikan Fapet UB sebagai kampus besar yang mampu bersama-sama dengan kampus besar lainnya dalam membangun peternakan melalui institusi ataupun akademisi.”pungkas Twi Wahyu ketua umum Ismapeti


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2372

Trending Articles